POHON JOHAR TUMBANG MENIMPA DAPUR RUMAH MILIK WARGA DESA KARANGMULYO
Penanganan Darurat Bencana

By ADMIN 18 Jan 2024, 13:06:25 WIB Kedaruratan dan Logistik
POHON JOHAR TUMBANG MENIMPA DAPUR RUMAH MILIK WARGA DESA KARANGMULYO

Keterangan Gambar : Pohon Johar tumbang menimpa dapur rumah warga


Hujan deras yang terjadi hampir di sebagian wilayah Kabupaten Purworejo sejak Kamis 18 Januari 2024 dinihari disertai angin khususnya wilayah Kec. Purwodadi mengakibatkan pohon Johar tumbang dan menimpa sebagian rumah bagian dapur milik warga atas nama Lir Subandriyo (60) yang beralamat di Dusun Wonoganggu RT.02 / RW. 02, Desa Karangmulyo, Kecamatan Purwodadi. Kejadian pohon tumbang tersebut terjadi pada pukul 05.30 WIB, Trantib Kecamatan Purwodadi melaporkan kejadian tersebut pukul 06.55 WIB. Atas dasar laporan tersebut tim TRC BPBD Kabupaten Purworejo meluncur ke TKP dan langsung melakukan evakuasi pohon tumbang dengan didampingi oleh perangkat desa Karangmulyo serta Trantib Kecamatan Purwodadi dan dibantu oleh warga sekitar. Prakiraan nilai kerusakan akibat kejadian tersebut kurang lebih Rp.3.000.000,-. Tidak ada korban jiwa maupun luka atas kejadian tersebut, penanganan selesai dilakukan kurang lebih pukul 11.00 WIB.