BPBD BERSAMA DENGAN PLT CAMAT KALIGESING MENINJAU LOKASI TANAH LONGSOR DI DESA GUNUNGWANGI, KECAMATAN KALIGESING

By ADMIN 14 Apr 2025, 09:45:43 WIB Kedaruratan dan Logistik
BPBD BERSAMA DENGAN PLT CAMAT KALIGESING MENINJAU LOKASI TANAH LONGSOR DI DESA GUNUNGWANGI, KECAMATAN KALIGESING

Keterangan Gambar : Plt. Kepala Pelaksana BPBD bersama dengan Kabid Darlog dan Plt Camat Kaligesing meninjau dan memberi bantuan pasca bencana tanah longsor di desa Gunung Wangi


Senin, 14 April 2025. Plt. Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Purworejo Ibu Dra. Dede Yeni Iswantini, M.M didampingi oleh Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Bapak Suparyono, S.Sos beserta Plt. Camat Kaligesing Bapak Agung Supriyanto, S.IP., melaksanakan monitoring kondisi pasca longsor di Desa Gunungwangi, Kecamatan Kaligesing pada hari Jumat, 11 April 2025. Kegiatan monitoring ini dilakukan sebagai respon cepat BPBD Kabupaten Purworejo terhadap potensi risiko dan dampak longsor yang terjadi di wilayah tersebut. Plt. Kepala Pelaksana BPBD beserta rombongan meninjau langsung lokasi pasca longsor untuk mengidentifikasi tingkat kerusakan dan kebutuhan penanganan. Dalam kesempatan tersebut BPBD juga menyerahkan bantuan logistik kepada masyarakat desa Gunungwangi. Bantuan ini ditujukan untuk mendukung pelaksanaan kerja bakti warga dalam penanganan dampak longsor. Ibu Dra Dede Yeni Iswantini, M.M juga mengapresiasi kesigapan Perangkat Desa serta masyarakat dalam merespon kejadian bencana yang terjadi di wilayahnya. Plt. Camat Kaligesing Bapak Agung Supriyanto, S.IP.,juga menyampaikan terima kasih atas respon cepat dan bantuan yang diberikan oleh BPBD. Beliau juga menghimbau Perangkat Desa serta masyarakat untuk selalu waspada terhadap potensi bencana susulan mengingat kondisi cuaca yang tidak menentu.