WAKIL BUPATI APRESIASI KOLABORASI TABLIGH AKBAR DAN WAYANGAN

By ADMIN 25 Jun 2023, 09:58:38 WIB Pemerintahan
WAKIL BUPATI APRESIASI KOLABORASI TABLIGH AKBAR DAN WAYANGAN

Keterangan Gambar : Wabup menghadiri Tabligh Akbar di SMA N 6 Purworejo


Purworejo. Wakil Bupati Purworejo Hj Yuli Hastuti SH menghadiri Tabligh Akbar dengan menampilkan kesenian tradisional wayang berkolaborasi antara Kiai Dalang Ahmad Hanafi dengan siswa SMA N 6 Purworejo, di lapangan indoor SMA N 6 Purworejo, Jum'at (23/06/2023). Tampak hadir perwakilan Polres Purworejo AKP Ngatno SH MH, perwakilan Kemenag Ismu Hayadi SH, serta Forkopimcam Banyuurip.

Dalam sambutannya Wakil Bupati Purworejo Hj Yuli Hastuti SH mengucapkan terimakasih dan mengapresiasi kolaborasi tabligh akbar dan kesenian tradisional. Selain memperkuat pemahaman tentang nilai-nilai keagamaan, diharapkan juga dapat menjadi sarana untuk memperkenalkan seni tradisional Indonesia kepada generasi muda
"Kolaborasi antara tabligh akbar dan seni tradisional wayang ini dapat memberikan pengalaman yang unik bagi para siswa maupun warga masyarakat yang hadir,” katanya. 
Lebih lanjut dikatakan oleh Wabup Tabligh Akbar merupakan sebuah momen yang sangat baik bagi kita semua sebagai umat Muslim, memperkuat keimanan dan mendalami nilai-nilai agama yang luhur. Apalagi kegiatan ini diselenggarakan oleh sebuah lembaga pendidikan, yang tentunya sangat bermanfaat, untuk memperkuat dan meningkatkan keimanan generasi muda.

"SMA Negeri 6 Purworejo sebagai sebuah lembaga pendidikan diharapkan selalu menjunjung tinggi nilai-nilai keagamaan, memberikan pendidikan yang berkualitas, serta mendorong perkembangan akademik dan moral siswa-siswinya," harapnya.

Sementara itu Sukisno MPd selaku Kepala SMA N 6 Purworejo mengatakan tabligh akbar tersebut merupakan bentuk implementasi dari iman dan budaya. Semua kegiatan direncanakan dan dilaksanakan oleh panitia yang keseluruhan dilakukan oleh para siswa. 
"Jadi kegiatan ini adalah wujud dari implementasi iman dan budaya. Seluruh Tabligh Akbar ini dilaksanakan oleh panitia yang terdiri dari para siswa dan didukung oleh guru PAI SMA N 6 Purworejo," Jelasnya.

Di temui secara terpisah Nabila Salsabila dan Chelsia Ratih Ayuningtyas sepakat mengungkapkan kebanggaannya dapat andil bagian mengisi acara tabligh akbar. Apalagi disaksikan oleh Wakil Bupati Purworejo secara langsung. 

"Kami Sangat senang dan bangga karena dapat tampil dengan Pak Kyai Dhalang Hanafi yang disaksikan langsung oleh Wakil Bupati Purworejo ibu Hj Yuli Hastuti SH. Harapan saya kegiatan ini bisa berlanjut untuk lebih meningkatkan karakter siswa,” ungkapnya.

Sumber: Prokopim