LAPORAN RESCUE ULAR PHYTON RETICULATUS
Kegiatan BPBD Tahun 2021

By ADMIN 13 Apr 2021, 09:03:10 WIB Kedaruratan dan Logistik
LAPORAN RESCUE ULAR PHYTON RETICULATUS

Keterangan Gambar : Kasi Kedaruratan BPBD Kab. Purworejo mengamankan ular Python Reticulatus


Senin 12 April 2021 BPBD Kabupaten Purworejo mendapatkan panggilan darurat dari salah satu relawan kebencanaan yang mendapat laporan dari warga Dusun Klamudan, Desa Karangrejo, Kec. Loano Purworejo yaitu Bu Ngatini (48) bahwa telah ditemukan seekor ular Python Reticulatus (Sawa Kembang) dengan panjang sekitar 2 meter yang ternyata sedang memangsa ayam miliknya. Kasi Kedaruratan R. Iman Tjiptady langsung meluncur ke lokasi untuk segera melakukan rescue atas kejadian tersebut. Setibanya di lokasi, Bapak Iman beserta 1 rekan BPBD dan relawan yang melapor kejadian tersebut langsung mengamankan ular yang masih berada di atap kandang ayam milik Bu Ngatini, terlihat ular tersebut masih cukup giras (buas) namun tidak selang beberapa waktu kemudian binatan melata tersebut dapat diamankan. Ular Sawa Kembang tersebut langsung dibawa ke kantor BPBD Kabupaten Purworejo untuk besok dirilis dan bebas liar kan kembali namun yang jauh dari pemukiman sehingga warga nyaman ular pun aman. Layanan SNAKE RESCUE dari BPBD Kabupaten Purworejo dapat segera langsung menghubungi nomor HP Kasi Kedaruratan berikut ini 082226568454 (R.Iman Tjiptady).