Rakor Pembentukan Tim Pelaksana dan Pendukung Kegiatan Ekspedisi Destana Tsunami 2019
Persiapan Fasilitasi Kegiatan Ekspedisi Destana Tsunami 2019

By Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan 16 Jul 2019, 09:29:46 WIB Pencegahan dan Kesiapsiagaan
Rakor Pembentukan Tim Pelaksana dan Pendukung Kegiatan Ekspedisi Destana Tsunami 2019

Keterangan Gambar : Rakor Pembentukan Tim Pelaksana dan Pendukung Kegiatan Ekspedisi Destana


Purworejo. Kamis. 11 Juli 2019. Rapat koordinasi Pembentukan Tim Pelaksana dan Pendukung Kegiatan ini bertujuan untuk mempersiapkan Persiapan Fasilitasi Kegiatan Ekspedisi Destana Tsunami 2019 yang akan diselenggarakan pada akhir juli nanti. Rakor ini diadakan di Aula BPBD Kab. Purworejo yang dihadiri oleh 70 peserta. Peserta rakor terdiri dari TNI, Polri dan Relawan Kebencanaan.

Rakor dibuka langsung oleh Kalak BPBD Kab. Purworejo pada pukul 13.00 WIB yang dilanjutkan dengan paparan konsep kegiatan oleh Kabid Pencegahan dan Kesiapsiagaan. Setelah itu kegiatan masuk ke point inti yaitu pembentukan SK Tim Pelaksana dan Tim Pendukung kegiatan. Mufakat-pun tercipta setelah lebih kurang 2 jam berdiskusi bersama. Rakor pun purna dan ditutup dengan bacaan hamdallah bersama-sama.

 

(Sumber : Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan