Fasilitasi Desa Tangguh Bencana Kabupaten Purworejo Di Desa Ngentak Kecamatan Ngombol
Fasilitasi Destana Ngentak untuk Menyiapkan Masyarakat Tangguh Bencana

By ADMIN 15 Jul 2019, 10:12:47 WIB Pencegahan dan Kesiapsiagaan
Fasilitasi Desa Tangguh Bencana Kabupaten Purworejo Di Desa Ngentak Kecamatan Ngombol

Keterangan Gambar : Fasilitasi Destana Ngenta


Purworejo. Selasa. 9 Juli 2019. Pembentukan desa yang tangguh menghadapi bencana, melalui Pembentukan Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Desa (Destana Pratama) dan Relawan Siaga PB Desa untuk Desa Ngentak Kecamatan Ngombol dalam rangka penguatan kapasitas pengurangan risiko bencana di desa, melakukan kerja-kerja pengurangan risiko bencana di tingkat desa dengan menyelaraskan pembangunan, dan memfasilitasi kerja sama dengan berbagai pihak (jejaring kebencanaan).

Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari yaitu pada tanggal 8 s.d 9 Juli 2019 di Desa Ngentak Kecamatan Ngombol. Hari Pertama tanggal 8 Juli 2019. Kegiatan dibuka secara resmi oleh Kepala Desa Ngentak yang diikuti oleh 25 peserta terdiri dari perangkat desa, bidan, tokoh masyarakat, dan karang taruna. Kegiatan dimulai pada pkl. 09.00 WIB yang diawali registrasi peserta dan kegiatan selanjutnya adalah penyampaian materi tentang Karakteristik Daerah Rawan Bencana yang dalam hal ini Desa Ngentak Kecamatan Ngombol merupakan daerah yang rawan terhadap tsunami dan banjir. Materi Kelembagaan FPRB dan Relawan PB Desa disampaikan oleh Bapak Sukamsi, SH, MH fasilitator destana dari Kebumen.

Hari kedua tanggal 9 Juli 2019. Materi PPGD (Pertolongan Pertama Gawat Darurat) yang disampaikan oleh Fasilitator dari PMI Kabupaten Purworejo. Setelahnya disampaikan materi mengenai rencana evakuasi Tsunami oleh Kabid Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Kab. Purworejo.

 

(Sumber : Bidang Pencegahan dan Kesiapsiagaan)